Tips Saat Ujian Akhir Nasional (UAN)

tips saat UAN
Tips Saat Ujian Akhir Nasional (UAN) - Mendekati Ujian Akhir Nasional (UAN) setiap siswa sekolah mungkin merasa takut dan terbebani. Padahal bukan ini tujuan ujian nasional, bukan untuk membebani siswa, ujian ini hanyalah sebagai bentuk keinginan pemerintah untuk mengetahui sejauh mana kemampuan akademik siswa-siswa Indonesia.

Agar saat ujian nasional tidak merasa tegang, ataupun takut gagal maka persiapan sebelum UAN sangatlah penting. Untuk itu para siswa sebaiknya mempersiapkan diri sejak jauh hari sebelum ujian nasional dilaksanakan. Selain itu mengetahui beberapa tips-tips saat ujian nasional saya rasa juga berguna agar nantinya bisa melewati ujian nasional dengan lancar.

Berikut ini beberapa Tips Saat Menghadapi Ujian Akhir Nasional :

1.Datanglah lebih awal ke tempat ujian, agar Anda tidak tergesa-gesa dan punya waktu cukup untuk memulai ujian.

2.Tenganlah dan jangan tegang. Hadapi dengan santai tapi serius. Hilangkan pikiran mendapatkan nilai asal lulus, tanamkan bahwa nilai UN itu harus bisa dapat yang tertinggi.Berdoalah agar diberikan ketenangan saat menghadapi ujian.

3.Bacalah terlebih dahulu instruksi atau perintah ujian dan tanyakan kepada pengawas jika ada yang kurang jelas.

4.Dahulukan mengisi soal-soal yang lebih mudah, agar Anda dapat menggunakan waktu ujian yang diberikan dengan efisien.

5.Isilah Lembar jawaban dengan hati-hati, agar menghindari kesalahan pengisian yang dapat membuang waktu Anda.

6.Jika masih ada waktu setelah Anda selesai mengisi soal, periksalah kembali jawaban Anda untuk mengoreksi jika masih ada yang salah.

 Beberapa Tips Saat Ujian Nasional tadi semoga dapat bermanfaat, selain itu setelah selesai ujian berdo'alah agar diberikan hasil yang terbaik. Melakukan rekreasi setelah selesai ujian juga tidak ada salahnya, untuk mengurangi ketegangan atau stress.  

Tips Saat Ujian Akhir Nasional (UAN) 9 Out Of 10 Based On 10 Ratings. 9 User Reviews.
Share 'Tips Saat Ujian Akhir Nasional (UAN)' On ...

Ditulis oleh: Situs Remaja - Friday, February 15, 2013

Belum ada komentar untuk "Tips Saat Ujian Akhir Nasional (UAN)"

Post a Comment